Rabu, 07 April 2010

UKHTI... RAIHLAH SURGAMU

Kesibukan yg sangat menyita waktu bagi seorang ibu rumah tangga, mulai dari mengurus suami, belanja, masak, mengasuh anak, dan lainnya. Ternyata sangat melelahkan dan hampir menyita seluruh waktu serta tidak ada waktu untuk menjalankan aktifitas lainnya.
Lalu bagaimanakah jalan bagi mereka supaya bisa menjalankan aktifitas ukhrowi untk mendapatkan kebahagiaan abadi di surga Alloh nan abadi ? Di antaranya sbb:

1. BAGIMU WAHAI MUSLIMAH YANG INGIN MERAIH SURGA
"Dari abdur Rahman bin auf ra berkata, bahwa Rosululloh saw bersabda: "Apabila seorang wanita shalat lima waktu, puasa bulan Ramadhan, menjaga farjinya, menaati suaminya, maka akan dikatakan kepadanya: 'Masuklah ke dalam surga dari pintu mana saja engkau kehendaki."(HR. Ahmad:1664).

2. BERSABAR ATAS MUSIBAH
Diantara jalan yg ditunjukkan oleh Rosululloh saw agar seorang mendapatkan pahala yg besar, yg akan mengantarkannya untuk mencapai surga dgn keutamaan yg diberikan oleh Alloh kepadanya, adalah bersabar atas segala musibah yg menimpanya. Alloh swt berfirman"Tiap tiap yg berjiwa akan merasakan mati, dan kami akan menguji km dgn keburukan dan kebaikan sebagai cobaan (yg sebenar benarnya). Dan hanya kepada kamilah km dikembalikan."(Al anbiya:35).
Bisa saja musibah itu berupa kematian anaknya,atau mungkin berupa kematian suaminya, atau berupa sakit badan, atau lainnya. Tapi Alloh tidak menjadikan semuanya sia sia, barangsiapa mampu bersabar atas semua yg menimpanya maka pahala Alloh sangat besar baginya. Bukankah Alloh menjadikan setiap musibah, rasa sakit, dan lainnya adalah penghapus dosa bagi insan yg beriman. Rosululloh saw bersabda:
"Dari abu said al Khudri ra Dan abu Hurairah ra dari Rosululloh saw bersabda: "Tidaklah ada seorang mukmin yg tertimpa keletihan, kelelahan, kesakitan, dan kesusahan sampai duka yg membuatnya sedih, melainkan Alloh akan menghapus dgnnya kesalahan-kesalahannya."(HR. Muttafakun alaih).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar